Sempat Terkendala, Pengeboran Tapen 02 Dilanjutkan

Reporter: Edy Purnomo

blokTuban.com - Pengeboran eksplorasi sumur Tapen 02, yang dilakukan Pertamina Eksplorasi dan Produksi (Pertamina EP) Asset 4 terkendala di kedalaman 662 meter. Sebabnya, terjadi overpressure, atau tekanan pori-pori batuan bawah permukaan yang lebih tinggi dari normal. Tetapi, overpressure segera ditangani operator. Sehingga pengeboran dilakukan di kedalaman selanjutnya.

Selesai overpressure, operator kembali mendapat kendala di kedalaman 686 sampai 689 meter. Yakni adanya kebocoran di flange section. Sehingga operator terpaksa mengganti flange dan ring joint (ring pengeboran).

"Kita ada kendala operasional overpressure dan kebocoran di flange section yang sudah bisa kita tangani," jelas Field Manager Pertamina EP Asset 4, Agus Amperianto, Senin (27/6/2016).

Agus menjelaskan, pengeboran eksplorasi di Tapen 02 sudah mencapai kedalaman 886 meter. Operator akan terus melakukan pengeboran sampai di kedalaman 1.400 meter. "Kami berharap rangkaian drilling kami lancar," jelas Agus.

Diketahui, tajak atau pengeboran sumur Tapen 02 mulai dilakukan pada Rabu (15/6/2016) lalu. Pertamina EP akan melakukan pengeboran sedalam 3.000 meter untuk menembus lapisan bumi. Guna mengetahui potensi cadangan yang ada di dalam lapangan Tapen. Pengeboran eksplorasi ini diproyeksikan berjalan sampai 70 hari. [pur/rom]