Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Pemandangan yang unik akan kita temui di hutan jati tepatnya hutan yang berada di Desa Guwoterus, Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban, Minggu (3/1/2016).
Setelah beberapa hari lalu terdapat banyak ulat jati di hutan, sekarang menjadi berkah para warga Desa Guwoterus yang berbondong-bondong pergi ke hutan jati mencari Entung untuk dimasak dan dikonsumsi. Selain untuk dikonsumsi sendiri entung juga mempunyai nilai jual. Entung tersebut dicari di hutan milik Perhutani yang berada di pinggir Jalan Raya Montong-Singgahan.
Salah satu pencari entung Lekan (48) mengaku baru sekitar dua hari ini warga mulai ramai menuju hutan yang berada di pinggir jalan raya untuk mencari entung, para warga ini berangkat pada pukul 07.00 WIB kebanyakan mereka berangkat dengan keluarganya.
"Mulai kemarin saya mencari entung, untuk saat ini masih banyak ulat jati yang belum jadi entung,"
Pencari entung yang lain Siti (37) mengatakan selain entung-entung ini kami masak sendiri, entung juga saya jual kalau ada yang membeli. "Setiap satu kilogram saya jual Rp75.000, dan setiap harinya saya memperoleh 1,5 kilogram entung bersih.
"Entung-entung ini saya masak sendiri,namun kalau ada yang datang untuk membeli, 1 Kg seharga Rp75.000 ,"
Para pencari entung ini kebanyakan para petani, mereka mencari entung kalau lagi musimnya seperti saat ini, dan setelah entung tersebut habis dan menjadi kupu-kupu mereka akan kembali bertani lagi. [hud/col]
Warga Desa Guwoterus, Berburu Entung
5 Comments
1.230x view