Perluasan Jalur Tak Kunjung Selesai, Pengguna Jalan Mengeluh

Reporter: Ahmad Syahid

blokTuban.com - Sudah sekitar 6 bulan ini jalur Singgahan-Montong diperluas dan dibangun. Bahkan puluhan pekerja selalu memadati pinggiran jalan. Dibalik itu ternyata banyak pengendara yang mengeluh saat lewat jalur yang sedang digarap tersebut. Masalahnya yaitu polusi udara yang tidak bisa dihindarkan. Apalagi saat siang yang banyak pasir dan debu berhamburan bebas.

Kondisi ini mendapat simpati dari para pengguna jalan, terlebih pengendara motor. Mereka pasti akan memelankan motornya agar tidak terjadi kecelakaan maupun polusi udara yang tinggi. Salah satu pengendara motor, Musta'in (48), mengeluhkan hal ini, dirinya berharap ada langkah dari pihak terkait agar tidak memperkeruh jalan yang masih dalam tahapan digarap tersebut, bahkan jalan belum diaspal.

"Kalau bisa disirami waktu siang. apabila sering kena debu ya bikin sesak dan sakit mata," ucap pria yang juga pegawai negeri sipil itu.

Senada dengan pengguna lain, Imam (36), pihaknya mengatakan bahwa proses pembangunan Jalan Raya ini lamban, sudah dimulai lama sampai sekarang tidak kunjung selesai.

"Segera diselesaikan, agar tidak terlalu berpolusi," tambahnya saat ditemui reporter blokTuban.com.

Salah satu pekerja mengatakan pihaknya mengikuti aturan teknis perusahaan, dan tidak mau menanggapi serius keluhan pengendara tersebut, bahkan tidak memperhatikan dampak sementara yang terjadi akibat pelebaran jalur itu. [hid/mu]