blokTuban.com - Kejadian keracunan di kantor Perusahaan Listrik Negara (PLN) Tuban di Jl AKBP Suroko mengakibatkan Puluhan orang keracunan pada Jumat (13/11/15). Tumpengan tersebut dilakukan untuk turut serta memperingati Hari Jadi Tuban (HJT) ke 722.
Informasi di lapangan menyebut, jika sejak pukul 07.00 WIB, karyawan PLN dan siswa magang melakukan senam bersama. Setelah itu, tumpengan disantap bersama-sama dengan mengajak pedagang kaki lima (PKL) yang berjualan di sekitar kantor.
"Ada tiga tumpung saat tasyakuran HJT. Kami makan bersama-sama tumpeng tersebut," kata salah satu karyawan PLN Tuban, Ali Usman, kepada blokTuban.com.
Ia yang juga ikut kercunan menerangkan, setelah makan beberapa karyawan merasa mual dan pusing. Bahkan, ada yang sampai muntah-muntah. Termasuk siswa sekolah yang sedang peraktek kerja lapang (PKL) di PLN.
"Saat sadar keracunan makanan, karena mualnya bersamaan, ada karyawan yang berinisiatif mencari kelapa muda," sambungnya.
Banyak yang membaik setelah minum air kelapa tersebut, namun dua siswa PKL kondisinya masih belum mereda. Mereka masing-masing Nana Oktavia (16) dan Evi Nur Evintasari (16). Pelajar tersebut dari SMK PGRI 2 Tuban.
"Kedua siswa tersebut langsung dibawa ke Rumah Sakit (RS) Medika Mulya Tuban,” lanjutnya. [nok/mad]