Doa Sebelum Ujian, Supaya Lancar Kerjakan Soal

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Saat ini tiba saatnya ujian akhir semeter bagi pelajar yang bersekolah di sekolah formal. Ada baiknya sebelum ujian memanjatkan doa supaya diberi kelancaran mengerjakan soal.

Berdoa sebagai bentuk dukungan spiritual dan mental sebelum menghadapi situasi penting. Doa bisa menjadi cara untuk mencari ketenangan batin, mendapatkan kepercayaan diri, dan meminta bantuan kepada Allah.

Berikut beberapa doa singkat sebelum menjalani ujian di sekolah:

 Ø±ÙŽØ¨Ù‘ِ يَسِّرْ وَأَعِنْ وَلَا تُعَسِّرْ 

Rabbi yassir wa a‘in wa lâ tu‘assir 

Artinya, “Wahai Tuhanku, mudahkanlah. Bantulah [aku]. Jangan Kaupersulit,” (Lihat Imam An-Nawawi, awal Raudhatut Thalibin, Darul Fikr).

 

Doa Meminta Dimudahkan Mengerjakan Ujian

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا

Rabbanaa aatinaa mil ladunka rahmatan wa hayyi' lanaa min amrinaa rasyadaa

Artinya: "Ya Allah, Tuhan kami berilah kami di sisi-Mu suatu rahmat, dan persiapkan kami mengenai urusan kami dengan petunjuk-Mu."

 

Doa Memohon Kemudahan 

اَللَّهُمَّ لاَ سَهْلَ إِلاَّ مَا جَعَلْتَهُ سَهْلاً وَأَنْتَ تَجْعَلُ الْحَزْنَ إِذَا شِئْتَ سَهْلاً

Allahumma laa sahla illa maa ja'altahu sahlan wa anta taj'alul hazna idzaa syi'ta sahlan.

Artinya: "Ya Allah, tidak ada kemudahan kecuali apa yang Engkau jadikan mudah, sedang yang susah bisa Engkau jadikan mudah, apabila Engkau menghendakinya."

Itulah beberapa doa yang dapat diamalkan sebelum ujian supaya Allah memberikan kemudahan mengerjakan setiap butir soal.

 

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS