Catatan Ramadan di Bumi Wali
Tradisi Pasan, Ngaji Tabaruk Di Bulan Ramadan (Bagian 1)
Ngaji pasan menjadi satu diantara aktivitas khusus yang ditemui ketika Ramadan. Istilah pasan dipergunakan untuk menyebut tradisi santri yang mengaji di pondok pesantren khusus di bulan puasa. Santri pasan, datang khusus ketika puasa, berbeda dengan santri mukim yang menetap di pondok pesantren.