Segampang Itu! Ini 5 Tips Membuat Daging Empuk Tanpa Bikin Gigi Sakit

Reporter : Ali Imron

blokTuban.com - Daging kurban alot terkadang membuat jengkel bagi siapaun yang hendak mengolahnya. Ketika tidak ditangani serius, maka akan menimbulkan gigi sakit saat mengunyahnya. 

Proses memasak yang tidak tepat, dilansir dari CNN sering membuat daging terasa keras dan alot hingga sulit untuk dikunyah. Untuk itu, Anda perlu hati-hati dalam mengolahnya.

Terkait : Idul Adha Banjir Daging? Perhatikan Cara Mengolah Aman Bagi Penderita Kolesterol

Jangan khawatir mom, blokTuban.com telah merangkum lima tips membuat daging empuk agar gigimu tak sakit lagi:

1. Merebusnya

Merebus daging saat momentum Idul Adha 1443 H tentunya tidak sembarangan. Ada beberapa langkah supaya daging benar-benar empuk, mulai siapkan air mendidih dalam panci kemudian masukkan daging selama 20 menit lalu matikan kompor. 

Diamkan daging dalam panci tertutup minimal 30 menit, rebus lagi dalam panci tertutup selama 10 menit, dan terakhir diamkan kembali daging selama 30 menit. Setelah itu, daging siap diolah menjadi menu yang diinginkan. 

2. Memukul daging

Gunakan alat pemukul khusus untuk membuat daging lebih empuk. Pukul daging secara merata. Cara tersebut cukup handal untuk menghancurkan zat yang membuat daging jadi keras dan alot.

Terkait : Lazismu Tuban Jelaskan Cara Mengolah daging Kurban Jadi Kornet dan Rendang Kalengan

3. Gunakan daun pepaya

Daun pepaya merupakan rahasia dari penjual sate untuk menaruh potongan daging yang belum dibakar. Konon, trik ini menjadi cara membuat daging empuk. Secara alami, pepaya mengandung enzim papain yang bisa memecah protein dalam daging.

Caranya dengan membungkus daging dengan daun pepaya, lalu diamkan setidaknya 30 menit sebelum diolah. Semakin lama disimpan, daging akan semakin empuk.

4. Potong serat secara berlawanan 

Serat daging yang lebih pendek dipercaya akan cepat empuk saat dimasak. Untuk mendapatkannya coba potong daging berlawanan arah dengan arah serat daging. Nantinya seratnya akan nampak memanjang. 

Terkait : 8 Kesalahan Saat Memasak Ayam

5. Pakai garam dan lemon

Cara ini disebut marinasi daging, yaitu mengoles daging dengan garam atau lemon. Lalu diamkan selama 30 menit sebelum dimasak, dan selamat mencoba. [Ali]

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS