Reporter: Khoirul Huda
blok Tuban.com - Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) antara dua kendaraan truk terjadi di Jalur Pantura Tuban-Bancar Desa Bogorejo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban, Jumat (14/1/2022) sekitar pukul 02.30 WIB dini hari.
Beruntung dalam kejadian kecelakaan itu tidak ada korban jiwa. Namun akibat dari kejadian itu kedua kendaraan truk mengalami kerusakan materil.
Berdasarkan data yang dihimpun blokTuban.com, kecelakaan itu melibatkan antara kendaraan truk trailer Nopol B-9619-PEI dengan truk gandeng Nopol H-8995-OW.
Kanit Kaka Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono mengatakan, kronologi kecelakaan itu berawal ketika kendaraan truk trailer yang dikemudikan Suroso (53) warga Desa Mayahan, Kecamatan Tawangharjo, Kabupaten Grobogan berjalan dari arah timur ke barat."Kendaraan truk trailer berjalan dari arah timur ke barat, diduga pengemudinya tidak penuh konsentrasi," terang Kanit Laka Satlantas Polres Tuban.
Kemudian, kendaraan truk trailer gerak ke lajur kanan dan mengalami kecelakaan dengan kendaraan truk gandeng yang dikemudikan Didik Suprayitno (38) turut Desa Candimulyo, Kabupaten Jombang.
"Akibat kecelakaan itu kedua kendaraan mengalami kerusakan dengan kerugian material sekitar Rp10 juta," tandasnya.
Petugas yang mendapatkan laporan itu, kemudian langsung mendatangi dan melakukan olah TKP, mencari dan menyita BB, mencari saksi-saksi serta melakukan penyelidikan lebih lanjut.[hud/ono]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published