Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Warga Desa Tagalbang, Kecamatan Palang masih melestarikan warisan leluhur sedekah bumi. Di masa pandemi covid-19, acara digelar dengan sederhana berupa pembacaan Surat Yaasin dan tahlil.
Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0811/02 Palang, Sertu Suyanto turut menghadiri acara sedekah bumi pada Rabu (16/06/2021) malam. Tradisi tersebut merupakan wujud rasa syukur seluruh warga masyarakat atas limpahan rejeki yang diberikan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
Hampir seluruh warga Dusun Krajan ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Meski begitu, acara sedekah bumi tahun ini kurang meriah karena saat ini masih terjadi pandemi Covid-19.
Kepala Desa (Kades) Tegalbang, Yudi menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh lapisan masyarakat karena acara tersebut bisa dilaksanakan dengan baik dan lancar.
“Semoga ke depan warga Dusun Krajan bisa semakin kreatif dan kompak. Dan yang paling utama adalah warga tetap rukun dan guyub,” ujar Kades Yudi.
Sementara itu, Babinsa Desa Tegalbang, Sertu Suyanto berharap warga Desa Tegalbang khususnya Dusun Krajan selalu sehat dan dilimpahkan rejekinya dalam mengolah lahan pertanian.
“Sehingga mampu menafkahi keluarga. Dan satu lagi, dengan adanya pandemi Covid-19 yang belum usai, harapan saya warga tetap mematuhi protokol kesehatan yang sudah di tetapkan oleh pemerintah,” bebernya.
Desa Tegalbang merupakan salah satu desa di Kecamatan Palang dari 19 desa dan kelurahan. Letaknya ada di 6,9277 lintang selatan dan 112,0989 bujur timur.
Dengan jumlah penduduk 4.879 orang dan luas wilayah 2.760 Kilometer², Desa Tegalbang memiliki puluhan warung dan toko kelontong sebagai roda penggerak ekonomi warga. [ali/ono]