Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Tes perangkat desa serentak bakal digelar pada Rabu (24/3/2021) oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban. Pelaksanaan tes perangkat desa tersebut bakal digelar di kantor kecamatan masing-masing.
Kendati begitu, pada pelaksanaan tes perangkat desa tahun ini terdapat satu kecamatan yang tidak mengikuti pelaksanan tes. Sebab, lowongan perangkat desa di wilayah kecamatan tersebut nihil.
"Ada 19 kecamatan yang bakal mengikuti pelaksanaan tes perangkat desa serentak. Sedangkan satu kecamatan yang tidak mengikuti tes adalah Kecamatan Kerek, karena tidak ada lowongan," terang terang Kasi Peningkatan Kapasitas Aparat dan Lembaga Pemerintahan Desa Dispemas-KB Tuban, Suhud saat dikonfirmasi, Senin (22/3/2021).
Adapun, jumlah desa di wilayah Kecamatan Kerek ada sebanyak 17 desa yaitu Desa Margomulyo, Jarorejo, Hargoretno, Tenggerwetan, Sidonganti, Trantang, Gemulung, Wolutengah, Gaji, Kedungrejo, Margorejo, Temayang, Padasan, Karanglo, Sumberarum, Kasiman dan Mliwang.
Lebih lanjut, Suhud menambahkan dalam pelaksanaan tes perangkat desa tersebut panitia telah mempersiapkan semuanya, mulai dari soal, tempat hingga penerapan Protokol Kesehatan (Prokes).
"Karena masa pandemi, sehingga pelaksanaan tes dilakukan dengan menerapkan prokes ketat," jelasnya.
Sementara itu, data yang dihimpun dari Kantor Kantor Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Keluarga Berencana (Dispemas-KB) Kabupaten Tuban. Jumlah peserta yang akan mengikuti pelaksanaan tes perangkat desa berjumlah sebanyak 1.506 orang dengan jumlah lowongan 98 perangkat.[hud/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published