Peringati HSN dan Maulid Nabi, UPZISNU Desa Minohorejo Adakan Khitan Massal

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Dalam rangka Hari Santri Nasional (HSN) 2020 dan Maulid Nabi Muhammad, Unit Pengumpul Zakat, Infaq dan Sedekah Nahdlotul Ulama (UPZISNU) Desa Minohorejo, Kecamatan Widang, Kabupaten Tuban mengadakan kegiatan Khitan Massal.

Kegiatan khitan massal dengan peserta khitan 8 anak tersebut, UPZISNU Desa Minohorejo selaku penyelenggara bekerja sama dengan Rumah Sakit Nahdlotul Ulama (RSNU) Tuban.

"Kegiatan ini adalah salah satu Program Kerja Upzisnu desa Minohorejo yang mana selalu berikhtiar membantu dan meringankan beban masyarakat yang membutuhkan," terang Ketua UPZISNU Desa Minohorejo, Suyitno.

Disamping itu, Suyitno menjelaskan khitan dianggap sebagai salah satu media penyucian diri dan bukti ketundukan seseorang kepada ajaran agamanya.

Rasulullah SAW bersabda: 'Kesucian (fitrah) itu ada lima: khitan, mencukur bulu kemaluan, mencabut bulu ketiak, memendekkan kumis, dan memotong kuku,' (HR Bukhari Muslim).

"Sehingga ini perlu kami adakan. Berhubung suasana masih dalam keadaan masa pandemi maka kami tetap berikhtiar sehingga kami menerapkan protokol kesehatan dalam rangkaian kegiatan," pungkas Suyitno.[hud/ito]