Reporter: Ali Imron
blokTuban.com - Pengelola wisata Pantai Cemara Kulone Terminal 'KuTe' di Desa Sugihwaras diajak berembug bersama Forum Pimpinan Kecamatan (Forkopimca) Jenu di Pendopo Kecamatan setempat, Selasa (27/10/2020) siang. Pertemuan ini menindaklanjuti video balapan truk yang viral di sosial media dua hari sebelumnya.
Karena membahayakan jiwa pengunjung maupun orang-orang di wisata tersebut, polisi pun menutup sementara lokasi wisata pada Senin (26/10/2020) siang. Garis polisi dipasang di seluruh pintu masuk pantai.
Camat Jenu, Mohammad Maftuchin Riza menjelaskan, ada dua orang pengelola yang diundang untuk mencari solusi kejadian balapan truk. Saat diskusi, pengelola wisata mengaku tidak tahu menahu ada kejadian tersebut.
"Pengelola juga tidak tahu," ucap Camat Riza kepada blokTuban.com, Rabu (28/10/2020).
Diskusi terus mengalir bersama Kapolsek Jenu dan Danramil Jenu. Ada titik temu supaya wisata bisa dibuka kembali. Diantaranya Forkopimca Jenu meminta pengelola untuk mengutamakan keselamatan orang yang ada di Pantai Cemara. Baik itu pengunjung atau pedagang.
Mantan Camat Bangilan ini juga khawatir jika ada yang sampai meninggal. Tentu saja insiden fatal tidak diharapkan, sehingga peringatan kali ini harus benar-benar diperhatikan.
Selain itu, penerapan protokol kesehatan di Pantai Sugihwaras juga mendapat sorotan. Bak cuci tangan harus disediakan. Sampah-sampah yang ada di belakang warung-warung pedagang juga harus dibersihkan.
"Kalau rekomendasi dari Forkopimca Jenu dilakukan, asa sinyal garis polisi akan diturunkan supaya geliat wisata menjelang libur panjang kembali normal," imbuhnya.
Ketika Bhabinkamtibmas mengecek ke Pantai Sugihwaras sudah ada bak cuci tangan di depan warung. Sekitar lokasi pun juga nampak bersih. Bukti ini menjadi bagian komitmen bahwa pengelola wisata menjalankan rekomendasi pertemuan di Kecamatan Jenu.
Sementara itu, perwakilan Pokdarwis Pantai Sugihwaras, Arif belum merespon konfirmasi dari reporter blokTuban.com perihal komitmennya menindaklanjuti hasil pertemuan. [ali/rom]
Pesan Forkopimca Jenu ke Pengelola Pantai Sugihwaras, Utamakan Keselamatan dan Taati Prokes
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published