Reporter: Nidya Marfis H. 

blokTuban.com - Seiring perkembangan zaman,  gaya hidup dan pola makan menjadi faktor tak terbantahkan yang dapat mempengaruhi kesehatan sesorang, salah satu penyakit yang sering dialami seseorang yaitu hipertensi. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban,  berikut ini jumlah penderita hipertensi mulai bulan Januari sampai Juni 2019.

Kepala Bidang (Kabid) Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Atiek Supartiningsih mengatakan, berdasarkan data pada bulan Januari sampai Juni tahun 2019, jumlah penderita hipertensi yang sudah dilayani berjumlah 28.540 jiwa. Sedangkan jumlah penderita hipertensi penderita baru berjumlah 10.388 jiwa.

"Merokok dan sering makan - makanan instan, menjadi penyebab utama," ungkap Atiek.  

Ia menambahkan, kebanyakan penderita baru berusia produktif antara 18 tahun sampai 40 tahun. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, pihaknya telah melakukan program screening kesehatan secara gratis yang ada di setiap puskesmas se - Kabupaten Tuban. 

"Setiap Puskesmas ada Pospindu Penyakit Tidak Menular (PTM) dan anak usia 15 tahun diwajibkan untuk cek up," ungkapnya. 

Ia berharap, masyarakat khusus generasi muda mulai melakukan gaya hidup sehat dengan cara mengurangi  makan- makanan instan, makanan junk food dan juga rajin berolahraga.

"Lebih baik masak sendiri dari pada beli sebab, lebih sehat," tandasnya. [nid/lis]