Reporter: Ali Imron
blokTuban.com - Tim seleksi zona III calon anggota KPU Kabupaten/Kota di Jawa Timur, telah mengumumkan nama-nama pendaftar anggota KPU yang lolos administrasi.
Mereka yang lolos berhak mengikuti tes tulis dengan metode Computer Assisted Test (CAT) pada 5 Mei 2019, di Kantor Regional II Badan Kepegawaian Negara Jalan Letjen S. Parman No.6, Waru Sidoarjo.
Ketua tim seleksi zona III, Sholikin, dalam salinan pengumuman yang diterima blokTuban.com menjelaskan, zona III mencakup Kabupaten Bojonegoro, Tuban, Lamongan, Nganjuk dan Ngawi.
Pasca pengumuman ini, masyarakat disilahkan menyampaikan masukan dan tanggapan terhadap nama-nama calon anggota KPU Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur periode 2019-2024 tersebut di atas, disertai dengan identitas yang jelas kepada Tim Seleksi Calon Zona III Anggota KPU Provinsi Jawa Timur.
"Masukan bisa disampaikan melalui alamat Sekretariat Tim Seleksi Zona III Calon Anggota KPU Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur, Jalan Raya Tenggilis No.1-3, Kendangsari, Tenggilis Mejoyo, Kota Surabaya, Jawa Timur 60292 atau melalui email: zona3timsel@gmail.com," ucap Sholikin, Selasa (30/4/2019).
Adapun calon anggota KPU yang dari Kabupaten Tuban ada 40 orang, yaitu M. Warsito, Endro Sukmawati, Ahmad Is'ro Nurul Huda, Doni Yunus, Teddy Suwahyadi, Moh. Muhajir, Fatkul Ihsan, Nur Hakim, Supadmo, Arif Subiyantoro, Khoirul Huda, Sri Wiyono, M. Harun dan Minarti.
Lainnya, Salamun, Moh. Maftuhin, Kasmuri, Novaria Kartikanigtyas, Mutholibin, Indah Ratnawati, Joko Sumaryanto, M. Syaefudin, Abdul Salam, Budi Hari Utomo, Syaikul Anam, Siswi Kurniatin, Elmi Nor Hidayati, Miftakhul Khoir, Sumah Gianto, Nurwahyudi, Zainal Muttakin, Zakiyatul Munawaroh, Hendra Tonik, Miftahul Huda, A. Isful Fuadi, M. Nurokib, Misbahul Munir, Puspita Hayuning Kartini, Nurhadi dan M. Al Amin. [ali/rom]
40 Calon Anggota KPU Zona III Asal Tuban Lolos Administrasi
5 Comments
1.230x view