Reporter: Nidya Marfis H.
blokTuban.com - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tuban mengatakan, Pemilihan Umum (Pemilu) 2019 yang berlangsung, Rabu (17/4/2019) kemarin berjalan lancar dan tidak ada kecurangan di wilayah kabupaten Tuban.
Devisi Penindakan dan Pelanggaran, Ulil Abror Al Mahmud mengatakan, pesta demokrasi yang berlangsung kemarin di wilayah Kabupaten Tuban secara umum pelaksanaannya berjalan lancar tidak ada kecurangan.
"Alhamdulillah, pelaksanaan berjalan lancar,"ungkap Ulil.
Lebih lanjut, ia berpesan kepada masyarakat khususnya warga Bumi Wali, setelah tahapan pungutan dan hitung surat suara, masih ada tahapan rekapitulasi di tingkat kecamatan dan kabupaten, setelah itu ada tahapan penetapan.
"Kami berharap semua pihak turut serta melakukan pengawasan terhadap sisa tahan ini dan menunggu hasil penetapan dari pihak yang berwenang, dalam hal ini KPU. Mari sama - sama menunggu hasil dari KPU, sebagai pihak penyelengara pemilu," ungkapnya. [nid/lis]