Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Hujan deras selama kurang lebih satu jam yang mengguyur sebagian wilayah di Kecamatan Kerek mengakibatkan ruas jalan raya dan kawasan pemukiman warga di Desa Margomulyo, Kecamatan Kerek, Kabupaten Tuban tergenang banjir, Selasa (5/3/219) malam.
Informasi yang dihimpun blokTuban.com, banjir menggenangi kawasan pemukiman warga dan jalan raya kurang lebih setinggi 50 centimeter. Bahkan, akibat tingginya curah hujan air banjir juga sempat masuk ke beberapa rumah warga yang ada di Desa Margomulyo.
"Banjir setinggi kurang lebih 50-60 centimeter dan sejumlah rumah warga yang letaknya agak rendah juga kemasukan air," terang Tarom salah satu warga setempat saat dikonfirmasi blokTuban.com.
Tarom menjelaskan, bahwa plengsengan sepanjang jalan Raya Kerek memang baru saja diperbaiki dan dilebarkan. Namun masih tidak mampu menampung air akibat tingginya curah hujan. "Plengsengan baru tidak mampu menampung air hujan, sehingga air mengalir di jalanan," imbuhnya.
Sementara itu, Bu Ladjianto warga desa setempat yang lain mengaku jika hujan deras kali ini rumahnya dan rumah beberapa tetangganya kemasukan air banjir. Air tersebut akan mulai surut bila hujan sudah agak reda.
"Iya tadi air hujan sempat masuk rumah," pungkasnya.
Warga berharap agar pembangunan infrastruktur tahun 2019 bisa menanggulangi masalah banjir, di samping itu warga juga meminta agar Pemdes setempat bisa merealisasikan upaya memperdalam maupun memperlebar sungai di desa setempat yang sudah dangkal.[hud/ito]
Hujan Deras, Jalan dan Sejumlah Rumah di Margomulyo Tergenang Banjir
5 Comments
1.230x view