Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Setelah melewati rangkaian ujian tes perangkat desa kemarin. Kini, sejumlah perangkat desa baru yang berada di wilayah Kecamatan Montong, Kabupaten Tuban dilantik oleh masing-masing Kepala Desa (Kades), Minggu (23/9/2018).
Dengan dilantiknya para perangkat desa baru tersebut, Camat Montong, Suwoto berharap, agar masing-masing perangkat desa bisa menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya. Selain itu juga saling bersinergi dengan Kades maupun perangkat yang lain.
"Dengan semangat dan energi baru, saya berharap kepada masing-masing perangkat desa segera belajar dan siap menjalankan tugas sesuai dengan tupoksinya," kata Camat Montong saat dikonfirmasi blokTuban.com.
Dengan begitu, lanjut Camat, perangkat desa yang masih berusia muda ini bisa membawa desa mereka lebih baik dan maju dalam menata maupun mengelola pemerintahan desa. "Tentunya dengan sinergitas Pemdes pengelolaan dan penataan desa akan menjadi lebih baik," tandasnya.
Suwoto menambahkan, untuk pelantikan perangkat baru telah dilakukan di Desa Montongsekar yaitu Kasi Pemerintahan, Desa Tanggulangin yaitu Kaur Keuangan serta Desa Manjung yaitu Kaur Perencanaan.
Sekadar diketahui, dalam pelantikan itu turut dihadiri pula oleh Forkopimka, Kades dan perangkat desa yang lain, kelembagaan yang ada di desa serta tokoh masyarakat dan agama.[hud/rom]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published