Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Tingkatkan partisipasi pemilih pada Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur 2018, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban menggandeng wartawan Tuban untuk mensosialisaikan Pilkada serentak yang tinggal lima hari ini, tepatnya Rabu (27/6/2018).
Anggota Komisioner KPU Tuban, Yayuk Dwi A. S. mengatakan, sosialisasi dengan melibatkan wartawan ini penting dilakukan. Hal ini sebagai upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat yang belum menerima informasi dari KPU maupun penyelenggara pemilu di tingkat kecamatan dan desa.
"Kita akui adanya keterbatasan SDM KPU, informasi ada yang belum tersampaikan. Jika kita dibantu dengan media, sasaran sosialisasi KPU dapat tersampaikan ke masyarakat," kata divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat KPU Tuban, Jum'at (22/6/2018).
Ditambahkan Yayuk, koordinasi dan komunikasi ini diklaim bisa menjalankan pilgub dengan seimbang. Sehingga pada puncak pemilihan nanti, angka golput bisa ditekan.
Selain itu, pihaknya berharap warga Tuban memiliki komitmen bersama pada pilgub kali ini guyub rukun. Sehingga pada momen lima tahunan ini dapat berjalan lancar tertib dan terkendali.
"Harapan kami pada Pilgub Jatim dapat berjalan aman lancar tertib dan terkendali," pungkasnya menandaskan. [rof/rom]
Tekan Golput, KPU Gandeng Wartawan Sosialisasikan Pilgub Jatim
5 Comments
1.230x view