Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Realisasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari salah satu wisata yang dikelola oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban, yaitu wisata Goa Akbar, Kelurahan Gedongombo, Kecamatan Semanding, Tuban terus bertambah.
Tercatat hingga bulan mei akhir, atau lima bulan di tahun 2018 realisasi PAD wisata tersebut telah mencapai 31,55 persen atau sekitar Rp142 juta dari terget selama satu tahun sebesar Rp450 juta.
"Selama januari sampai mei 2018, PAD wisata Goa Akbar terus bertambah," kata Kepala Bidang (Kabid) Pariwisata Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Disparbudpora) Tuban, Suwanto kepada blokTuban.com.
Lebih lanjut, Suwanto mengaku optimis target awal selama satu tahun dari wisata yang menyuguhkan pemandangan keindahan alam dibawah tanah tersebut bisa terlampaui.
"Dengan perawatan rutin serta pelayanan yang terus dibenahi diharapkan target PAD Goa Akbar terlampaui," pungkasnya.
Sekadar diketahui, laporan pada awal bulan mei 2018 lalu, PAD wisata Goa Akbar yang berada di belakang Pasar Baru Tuban tersebut telah mencapai sekitar 28 persen dengan jumlah total pendapatan Rp127 juta lebih.[hud/col]