Reporter: Mochamad Nur Rofiq 

blokTuban.com - Calon Jemaah Haji (CJH) Tuban tahun ini terbagi menjadi tiga kelompok terbang (kloter). Mereka tergabung dalam kloter 42, 43, dan 44 embarkasi Surabaya. 

Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah (PHU), Kemenag Kantor Tuban, Umi Kulsum saat dikonfirmasi blokTuban.com di kantornya menerangkan, kloter 42 dan 43 murni CJH murni dari Tuban. Sedangkan kloter 44 merupakan anggota campuran. 

"Kloter 44 itu campuran CJH dari Tuban, Bojonegoro, Pacitan, dan Surabaya," terang Umi Kulsum.

Umi, begitu ia disapa merinci, kloter 42 akan dihuni 445 jemaah, begitu juga dengan kloter 43. Sedangkan kloter 44 diisi dari Tuban 123 jemaah, dari Pacitan 239 jemaah, dari Surabaya 76 jemaah dan Bojonegoro 7 jemaah. 

Perlu diketahui, CJH kloter Tuban diberangkatkan gelombang kedua. Mereka dijadwalkan harus masuk asrama haji Surabaya pada 31 Juli 2018 mendatang, sebab penerbangan menuju Jeddah pada 1 Agustus 2018 dinihari, pukul 01.00 dan 02.00 WIB, kemudian juga malam hari pukul 20.00 WIB. 

"Pemberangkatan dari Tuban dijadwalkan pada 31 Juli 2018 mendatang," pungkasnya. [rof/col]