PT Pertamina EP Asset 4 Resmikan Fire Station dan HSSE Demo Room

Reporter: Mochammad Nur Rofiq

blokTuban.com - PT Pertamina EP Asset 4 Cepu Field resmikan Gedung Fire Station dan HSSE Demo Room yang berlokasi di Kecamatan Cepu, Kabupaten Blora, Jawa Tengah.

Hadir dalam peresmian tersebut President Director PT Pertamina EP Nanang Abdul Manaf, SVP HSSE PT Pertamina (Persero) yang diwakili oleh Ida Bagus, VP HSSE Upstream PT Pertamina (Persero) Nepos Pakpahan, Perwakilan Kepala Divisi Operasi dan Keselamatan Migas SKKMigas Kosario, VP HSSE PT Pertamina EP Heri Budiarso, beserta manajemen PT Pertamina EP lainnya.

"Ini merupakan wujud komitmen PT Pertamina EP terhadap safety operation, bahwa dengan peresmian gedung Fire Station dan Demo Room HSSE Asset 4 di Cepu ini menunjukkan komitmen terhadap penerapan aspek hsse secara utuh", ujar Nanang Abdul Manaf saat meresmikan Fire Station (16/04/2018).

Terkait HSSE, tambah Nanang, Direktur Utama PT Pertamina (Persero) menghimbau agar HSSE Golden Rules terus diterapkan dalam setiap lini operasi agar dalam bekerja kita selamat, sehat dan aman.

"Jadikanlah ini menjadi titik balik kita, bahwa mematuhi HSSE dalam bekerja ini bukan hanya sekadar mematuhi peraturan, namun lebih dari itu, mari jadikan ini sebagai niat untuk bekerja aman, sehat, selamat dan bisa berkumpul kembali bersama keluarga", himbau Nanang.

Nepos Pakpahan selaku VP HSSE Upstream PT Pertamina (Persero) menyampaikan bahwa untuk mewujudkan HSSE Beyond Culture membutuhkan upaya yang besar terutama dari sisi People, karena untuk menjadikan HSSE Beyond Culture berawal dari People yang memahami dan peduli terhadap HSSE.

"Ini merupakan momen terbaik dari PT Pertamina (Persero) karena seluruh elemen mulai dari Presiden Direktur Middle Managemen hingga level pekerja dan mitra hadir dan concern terhadap aspek HSSE", ujar Nepos Pakpahan.

Mewakili Kepala Divisi Operasi & Keselamatan Migas SKKMigas, Kosario menyampaikan bahwa PT Pertamina EP ini sedang berevolusi menjadi semakin baik terutama di sektor HSSE.

"Harapan kami dengan berdirinya Gedung Fire Station dan HSSE Demo Room ini selain meningkatkan pemahaman terkait HSSE untuk internal PT Pertamina EP juga bisa dimanfaatkan juga oleh masyarakat dan institusi pendidikan karena sesuai arahan Pemerintah terkait HSSE yaitu Andal, Aman, Akrab Lingkungan, Efektif dan Efisien", ujar Kosario.

Sementara itu, Asset 4 General Manager Agus Amperianto menyampaikan bahwa peresmian Fire Station ini sebagai bentuk HSSE Beyond Culture yang ada dan menjadi bagian dari operasi PT Pertamina EP Asset 4 Cepu Field.

"Dari aspek Health di gedung ini disediakan sarana pusat kebugaran yang bertujuan untuk menjaga agar para pekerja dan mitra di Asset 4 terutama Cepu Field secara rutin menjaga kesehatan dan kebugaran agar bisa mendukung performa dalam bekerja", ujar Agus Amperianto.

Kemudian, lanjut Agus menambahkan bahwa dari aspek Safety, dengan adanya fasilitas dan peralatan penunjang yang mutakhir di lokasi ini mendukung terciptanya situasi kerja yang aman.

Lebih lanjut, Agus juga menjelaskan terkait aspek Security, PT Pertamina EP Asset 4 Cepu Field telah menjalin kerjasama dengan aparat kepolisian Polres Bojonegoro dengan membangun sistem C-Track yang memungkinkan untuk memantau kondisi keamanan di lingkungan operasi PT Pertamina EP baik di Bojonegoro, Blora dan Tuban.

"Last but not least, aspek Environment, aspek ini bermaksud bahwa di gedung yang baru ini juga disiapkan lokasi ruang terbuka hijau yang berintegrasi dengan program lingkungan perusahaan bertujuan agar seluruh lapisan pekerja dan mitra PT Pertamina EP Asset 4 Cepu Field tumbuh kepeduliannya terhadap lingkungan", pungkas Agus Amperianto. [rof/ito]