Target Tiga Poin BWFC Boyong 18 Pemain

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Bumi Wali FC menagetkan tiga poin dalam laga lanjutan Liga 3 Indonesia Zona Jawa Timur (Jatim) 2018. BWFC bakal meladeni tuan rumah Blitar Poetra FC . Untuk mengerjar target, tim besutan Edi Sutrisno ini mengusung 18 pemain.

"Kita bawa 18 pemain untuk mengahadapi pertandingan nanti sore," ujar Asisten pelatih Bumi Wali FC (BWFC), Ainur Rofiq kepada blokTuban.com.
Para tersebut adalah penjaga gawang Fathul Maarif, Wisnu Sadewo, kapten tim M. Ali Shadiqin dan M. Fahrizal. Selain itu juga Syahrul Mukarom, Ahmad Irham, Rahmad Andi P, Bayu Arifin dan Lutfi Agustian.

Juga ada M. Falah Bisrul K, Nurul Ulum, Arman, Dian Galang R serta Bakrum Amiq. Tidak ketinggalan A. Dedy M, Ahsanul Faizin, Abdul Mujib dan Stefani.

Moch. Ali Shadiqin dan kawan-kawan juga telah mencoba lapangan Stadion Gelora Panataran Nglegok, Blitar sambil latihan ringan beberapa waktu lalu. Tiga poin harga mati untuk diboyong ke Tuban.

Tergabung dengan tim-tim tangguh di Grup C, BWFC harus berjuang keras. Apalagi tim tuan rumah memiliki percaya diri yang tinggi setelah menaklukan Perspa Pacitan 4-0 pada Minggu lalu (1/4/2018).

Sementara itu, tim BWFC pada pertandingan hari Rabu (4/4/2018) yang lalu, hanya berbagi poin dengan tim tetangga Persibo Bojonegoro di stadion Lokajaya Tuban. Kendati begitu, Ainur Rofiq optimis, Waliholic akan bermain apik dan lolos ke babak berikutnya.

"Target kita tiga poin, itu harga mati," pungkasnya menandaskan. [rof/ono]