Asah Kemampuan, Persatu Siap Ikuti Piala Indonesia 2018

Reporter: Mochamad Nur Rofiq 

blokTuban.com - Tim kesebelasan Persatu Tuban dipastikan ikut meramaikan Piala Indonesia 2018. Hingga saat ini, Laskar Ronggolawe terus mempersiapkan kematangan permainan dengan menggelar laga uji coba dengan tim lokal. 

Sekretaris Persatu Tuban, Fahmi Fikroni kepada blokTuban.com menuturkan, kompetisi Liga Indonesia rencananya akan digulirkan sekitar akhir bulan ini. Hal itu sesuai informasi yang ia terima dari pihak PSSI. 

"Informasi yang kami terima dari PLT PSSI di gelar setelah kick off Liga 2. Rencana akhir April," tutur Gus Roni, sapaan akrabnya. 

Imbuhnya, beberapa waktu lalu kesebelasan tim kesayangan Ronggomania itu juga telah melakukan pertandingan uji coba melawan tim asal Widang. Pihaknya mengaku sengaja mencari lawan tanding dengan tim lokal kecamatan, tujuanya untuk menumbuhkan rasa cinta masyarakat terhadap Persatu.

"Sementara kita akan uji coba dengan tim-tim lokal. Besok Kamis lagi, Persatu Vs Tim Porkab Tambakboyo," pungkasnya menandaskan. 

Informasi yang berhasil dihimpun blokTuban.com dari beberapa sumber, Piala Indonesia telah berlangsung enam kali sejak 2005. Kali pertama dan kedua (2005,2006), Arema Malang keluar jadi juaranya. 

Di turnamen ketiga, keempat, dan kelima (2007, 2008, 2010), Sriwijaya FC yang berhasil angkat tropi. Sedangkan turnamen terakhir, pada 2012 lalu, tim tetangga Persibo Bojonegoro sebagai jawaranya. Semoga saja tahun ini diambil Persatu kemenangannya. Aminkan! [rof/col]