Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Hujan lebat dan angin kencang yang terjadi belakangan ini membuat sejumlah bangunan roboh. Selain itu, sebuah pohon asam berukuran besar juga tumbang akibat disapu angin kencang. Kejadian itu dikabarkan terjadi di tiga kecamatan, yaitu Plumpang, Singgahan dan Jatirogo.

Kepala pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Joko Ludiyono, mengatakan sebuah bangunan rumah semi bengkel di kecamatan Plumpang roboh akibat sebuah pohon tumbang.

Pohon asam yang berukuran besar yang berada dipinggir jalan raya itu tak mampu menahan kencangnya angin, sehingga tumbang dan menimpa rumah dan bengkel.

"Sebuah rumah semi bengkel rusak akibat ditimpa pohon yang tumbang kemarin," ujar Joko sapaan akrabnya saat melakukan evakuasi, Kamis (30/11/2017)

Mantan Camat Widang itu menambahkan, jika kejadian bangunan roboh tersebut tidak hanya terjadi di Plumpang saja. Tetapi di Kecamatan lain, yakni Singgahan dan Jatirogo juga ada kejadian yang sama.

"Kalau di Jatirogo itu sebuah kandang ayam berukuran besar, ya roboh karena angin," pungkasnya.

Dalam kejadian ini, tidak ada korban jiwa, hanya saja untuk kerugian materi secara keseluruhan diperkirakan mencapai puluhan juta.[nok/ito]