Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Nahas dialami Agus Susanto (27), warga Desa Gambirejo, Kecamatan Tanjung Anom, Kabupaten Nganjuk ketika bekerja di Kabupaten Tuban. Pemuda itu kehilangan nyawa setelah tersengat aliran listrik bertegangan tinggi.
Kronologi kejadian, ketika korban dan beberapa temannya sedang mengganti tiang listrik di Jalan Desa Tlogowaru, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban. Saat itulah, korban tertimpa tiang roboh yang sebelumnya juga tersangkut kabel dengan aliran listrik.
"Kelima teman korban juga terkena setrum, tapi tidak apa-apa (selamat)," jelas Kasubbag Humas Polres Tuban, Akp Elis Suendayati, Jumat (21/7/2017).
Petugas kepolisian yang mendapat laporan langsung melakukan olah tempat kejadian perkara. Setelah dibawa ke Puskesmas untuk diperiksa, korban diantar ke rumah duka di Kabupaten Nganjuk.
"Keluarga tidak menghendaki adanya autopsi, sehingga jenazah korban langsung diserahkan ke keluarga," kata Elis. [pur/rom]
Pekerja Kehilangan Nyawa Setelah Tersengat Listrik
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published