Meresahkan, Ular Piton 3,2 Meter Tertangkap di Weden

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Seekor ular piton sepanjang 3,2 meter berhasil ditangkap warga bersama pawang ular di Desa Weden, Kecamatan Bangilan, Kabupaten Tuban, Rabu (10/5/2017) malam. Sebelumnya, warga dibuat resah dengan adanya kesaksian masyarakat beberapa hari terakhir dengan penampakan ular ukuran besar itu berkeliaran.

Akhirnya pada Rabu malam sekitar pukul 21.00 WIB, warga dibantu pawang ular menangkap ular jenis Piton yang meresahkan itu. "Setelah salat isya' warga mulai mencarinya, akhirnya bisa ditangkap di pekarangan rumah warga kami," ujar Sekretaris Desa Weden, Eko Hari, Kamis (11/5/2017).

Dijelaskan Eko, sapaan akrabnya, penduduk Weden sudah dua kali ini digemparkan dengan penangkapan ular Piton. Pada tahun sebelumnya, juga sempat ditangkap jenis ular yang sama, namun ukurannya lebih kecil dari saat ini.

Beruntung, ular yang muncul dari semak-semak pekarangan warga itu belum sempat memangsa hewan maupun warga setempat. "Sampai saat ini, belum ada laporan dari warga yang jadi korban maupun kehilangan hewan ternaknya akibat ular tersebut," tegas Sekdes.

Katanya, saat ini ular hasil tangkapan warga itu berada di rumah pawang ular bernama Dono warga Medalem, Senori. Untuk rencana selanjutnya, pihak Sekdes mengaku belum tahu. Sebab ular Piton sepenuhnya diserahkan kepada pawang.

"Saya kurang tahu mau diapakan ular tersebut, karena saat ini dibawa pawangnya," pungkas Sekdes. [rof/rom]