Reporter: Edy Purnomo
blokTuban.com - Puluhan warga ring 1 sumur Mudi, blok Tuban, di Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Kabupaten Tuban, mengikuti pelatihan safety riding yang diadakan Joint Operating Body Pertamina Petrochina East Java (JOB PPEJ).
Pelatihan digelar di balai desa setempat, Minggu (19/2/2017). Diadakan perusahaan dalam rangka peringatan Bulan K3 (Keselamatan dan Kesehatan Kerja) Nasional 2017.
"Tujuan kegiatan diadakan supaya masyarakat menguatamakan keamanan dan keselamatan di jalan raya," terang Field Manager (FM) JOB PPEJ, terang Nusdhi Septikaputra, di Balai Desa Rahayu, Kecamatan Soko, Tuban.
Sebelumnya, pelatihan safety riding dengan mentor Sony Susmana, dari Safety Defensive Consultan Indonesia (SDCI) itu juga diadakan di internal perusahaan. Para peserta diajarkan bagaimana teknik berkendara, terutama sepeda motor, dengan baik dan benar.
"Perusahaan prihatin dengan jumlah angka kecelakaan yang berakibat adanya korban meninggal dunia," kata Nusdi.
Kegiatan ini cukup mendapat apresiasi dari warga. Salah satunya Kepala Desa Rahayu, Sukisno. Dia berharap pelatihan bisa mendatangkan manfaat dan berguna buat warga.
"Semoga pelatihan seperti ini bisa menjadi bekal anak-anak muda agar tertib berlalu lintas. Saya ucapkan terima kasih semoga kedeoan komunikasi dan kerjasama seperti bisa berjalan dengan baik, " kata Sukisno. [pur/ito]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published