Reporter: Moch. Sudarsono
blokTuban.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban terus berupaya untuk menambah Perpustakaan di masing-masing wilayah kecamatan di tahun 2017, hal itu dilakukan guna mempermudah akses ilmu pengetahuan dan mendongkrak minat baca masyarakat.
Di tahun 2016, setidaknya Pemkab telah membentuk lima Perpustakaan, seperti di Kecamatan Jatirogo, kenduruan, Rengel, Jenu, dan Kerek. Lima kecamatan tersebut sudah memiliki perpustakaan dan telah beroperasi.
Kepala Kantor Perpustakaan, Kearsipan dan Dokumentasi Kabupaten Tuban, Joko Prijono mengatakan, memang keberadaan perpustakaan di tiap-tiap kecamatan sangatlah membantu masyarakat yang tinggal di daerah.
Sebab mereka harus menempuh jarak yang cukup jauh untuk membaca ataupun mencari koleksi buku-buku yang ada di Perpustakaan daerah di Kota. Di tahun ini rencananya Pemkab akan menambah lagi tiga Perpustakaan di tiga kecamatan.
"Tahun 2017 akan ditambah tiga lagi, yaitu di Widang, Tambakboyo dan di Kecamatan Palang," ujarnya kepada blokTuban.com, Selasa (7/2/2017).
Joko sapaan akrabnya menjelaskan, rencana penambahan tiga perpustakaan itu kini telah memasuki tahap penyelesaiaan. Dimungkinkan sekitar bulan April, tiga perpustakaan sudah siap untuk di launching dan beroperasi.
“Rencana launching April, semoga Perpustkaan di daerah ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang ada di wilayah kecamatan,” pungkasnya. [nok/rom]
Tahun Ini Pemkab Buat Tiga Perpustakaan di Kecamatan
5 Comments
1.230x view
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published