Reporter: Khoirul Huda
blokTuban.com - Menyusul setelah adanya longsor yang menimpa salah satu rumah warga di Dusun Banteng, Desa Nagandong, Kecamatan Grabagan, Kabupaten Tuban, Minggu (22/1/2016). Camat Grabagan, Djuanda mengimbau kepada semua masyarakat agar tetap hati-hati, khususnya kepada masyarakat yang bermukim di wilayah bertebing, mengingat saat ini guyuran hujan masih terus berlangsung.
"Saya mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu hati-hati, mengingat hujan masih terus mengguyur," ungkap Camat Grabagan Djuanda.
Ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada BPBD Kabupaten Tuban dan Dinas Pembangunan Umum (PU) Kabupaten Tuban yang telah memberikan bantuan berupa sak dan bronjong untuk melakukan penanganan terhadap lokasi longsor.
"Saat ini lokasi longsor sudah dalam tahap perbaikan dengan di bronjong," tambah Camat Grabagan.
Diketahui sebelumnya, data dari Badan Geologi Pusat dan Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi, Kecamatan Grabagan termasuk salah satu dari 17 kecamatan di Tuban yang berpotensi longsor dengan Potensi Gerakan Tanah Menengah-Tinggi.[hud/ito]