Grabagan Gelar Pisah Kenal Kepala UPTD Pendidikan

Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Pendidikan Kecamatan Grabagan, Kabupaten Tuban menggelar acara pisah kenal Kepala UPTD Pendidikan, Rabu (11/1/2017), yang dilaksanakan di Kantor UPTD kecamatan setempat dan dihadiri oleh tiga Camat sekaligus.

Ketiga Camat tersebut ialah Camat Grabagan Djuanda, Camat Widang Sartono dan Camat Soko Suwito serta Muspika Grabagan, Forpimcam Grabagan dan segenap undangan dari Kecamatan Bangilan.

Dalam sambutanya, Kepala UPTD Kecamatan Grabagan yang baru, Khohar mengatakan, keinginanya untuk mncerdaskan anak bangsa, seperti yang dilakukan ketika masih di tempat yang lama. "Di tempat yang baru ini saya ingin mencerdaskan anak bangsa, seperti halnya yang saya lakukan di tempat lama," ujar Khohar.

Kemudian dilanjutkan oleh Muklas, Kepala UPTD Kecamatan yang lama, dalam sambutanya ia mengatakan, sebagai pejabat lama pihaknya meminta maaf kepada seluruh jajaran UPTD Pendidikan Kecamatan Grabagan. Ia juga berpesan kepada Kepala UPTD pendidikan Kecamatan Grabagan yang baru, untuk menyelesaikan permasalahan yang belum selesai.

"Semoga dengan pejabat yang baru, permasalahan (administrasi) cepat selesai, pemerataan tenaga pendidik yang belum maksimal, Koordinasi Forpimcam Grabagan," katanya.

Sementara itu dalam sambutannya, Camat Grabagan mengatakan, untuk bisa bersinergi dengan Muspika, saya juga berharap kepada Kepala UPTD pendidikan yang baru Kecamatan Grabagan. "Agar dapat lebih memajukan lagi dan dapat mengawasi pendidikan seperti yang dilakukan oleh mantan Kepala UPTD pendidikan di Bangilan, yakni membina anak jalanan," pungkas Djuanda. [hud/rom]