Kecelakaan Tunggal, Bus Nyungsep ke Sawah

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Sebuah Bus Po Puspa Indah dengan Nopol N-7413-UA terlihat nyungsep di sawah, Desa Bogorejo, Kecamatan Merakurak, Kabupaten Tuban, Jumat (18/11/2016).

Bus warna abu-abu dengan kombinasi warna biru itu mengalami kecelakaan tunggal sekitar pukul 11.30 WIB. Sebelumnya bus berjalan dari arah selatan ke utara, turut Jalan Soekarno Hatta. Saat sedang melaju, terdapat kendaraan di depannya yang tidak diketahui identitasnya.

Kendaraan tersebut tiba-tiba banting kemudi ke kanan dan secara refleks pengemudi Bus Puspa Indah juga mengikuti belok ke kanan. Namun, bus itu justru terperosok ke sawah.

Pengemudi Bus Puspa Indah, Hariyono (56) warga Jalan Raya Tlogomas 01/A RT: 06 RW:07 Kecamatan/ Kota Malang itu pun harus memberikan keterangan kepada petugas kepolisian perihal kecelakaan tunggal yang menimpanya.

Kanit Laka Satlantas Polres Tuban, IPTU Nungki Sembodo mengatakan, berdasarkan Penyelidikan olah TKP, pengemudi memang reflek atau spontan mengikuti gerak kendaraan di depannya. Sehingga sopir bus ikut membanting kemudi, tanpa mengetahui luas jarak jalan.

"Akibatnya bus terperosok di areal persawahan," ujar Nungki kepada blokTuban.com.

Lebih lanjut, pria berpangkat dua balok di pundak itu menambahkan, dari kejadian tersebut, petugas langsung melakukan olah TKP guna memperoleh perkembangan penyelidikan atas kecelakaan itu.

"Kita lakukan olah TKP dan kerugian akibat laka tunggal itu diperkirakan mencapai 5 juta. Beruntung dalam kecelakaan tunggal tersebut tidak terdapat korban meninggal," pungkasnya.[nok/col]