Reporter: Edy Pornomo
blokTuban.com - PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SI) melalui salah satu anak usahanya, yaitu Semen Gresik terus berupaya untuk membina hubungan dengan para stakeholder, termasuk tukang bangunan (tenaga konstruksi). Sebagai bentuk kepedulian sosial Semen Gresik terhadap salah satu sahabat Semen Gresik tersebut, perseroan kembali menggelar kegiatan pelatihan dan sertifikasi di bidang konstruksi selama dua hari (16-17/11/2016) di Hotel Mustika Tuban.
Sebanyak 124 orang tukang bangunan yang berasal dari 18 kecamatan di Tuban menjadi peserta kegiatan pelatihan dan sertifikasi, yang diselenggarakan dengan tujuan meningkatkan kualitas kemampuannya dalam upaya mempersiapkan kompetensi menghadapi era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA).
Direktur Komersial Semen Gresik, Mukhamad Saifudin mengatakan, bahwa selama ini banyak pekerja bangunan yang memperoleh kemampuannnya secara otodidak atau turun temurun, bukan didapat melalui pelatihan dari tenaga ahli. Oleh karena itu, penting bagi para pekerja konstruksi untuk mendapatkan ilmu langsung dari pakarnya.
"Kami berharap melalui digelarnya pelatihan ini, tukang bangunan di Tuban bisa mendapatkan banyak ilmu baru langsung dari ahlinya, sehingga dapat membuat bangunan dengan baik dan benar. Selain itu, berbekal pelatihan ini, diharapkan kemampuan para peserta semakin mengingkat untuk memperoleh nilai tambah, yang bisa meningkatkan kesejahteraannya, dan kami juga mendorong semangatnya agar mereka melanjutkan ke jenjang sertifikasi, yang nantinya dapat digunakan untuk bersaing dengan tenaga kerja di negara ASEAN yang akan masuk ke Indonesia," kata Saifudin.
Kegiatan pelatihan dan sertifikasi yang merupakan sinergi antara perseroan dengan Dinas PU Provinsi Jawa Timur ini memberikan berbagai materi, hari pertama diberikan teori, sedangkan hari kedua tes teori dan praktek untuk memperoleh sertifikat. Bidang yang disampaikan meliputi teknik pasang bata, konstruksi secara umum, karakteristik dan kegunaan masing-masing ragam semen agar mereka (tenaga konstruksi) dapat memaksimalkan masing-masing keunggulannya.
Saifudin menjelaskan, bahwa program pelatihan tenaga konstruksi merupakan progam rutin yang telah dilakukan Perseroan sejak 2006. Saat ini jumlah anggota komunitasnya telah mencapai 11.857 orang (ditambah pelatihan tukang Tuban ini menjadi 11.981), hampir 5000 diantaranya telah tersertifikasi oleh Lembaga Penyedia Jasa Konstruksi (LPJK).
Hasil dari kegiatan ini, Semen Gresik memberikan hadiah bagi peserta yang memperoleh nilai bagus, untuk juara 1 sampai 3 mendapatkan beasiswa, 3 buah handphone untuk juara 4 sampai 6 dan sejumlah peralatan tukang untuk juara 7 sampai 10.
Pelatihan tersebut, untuk membuktikan eksistensi Semen Gresik yang paling peduli terharap tukang bangunan, saat ini sedang mempersiapkan portal khusus tukang bangunan berbasis website dan call center, agar tukang dapat meningkatkan kompetensinya secara mandiri dan masif. [pur/rom]
Hadapi MEA, SI Tingkatkan Kompetensi Tukang Bangunan
5 Comments
1.230x view