Reporter: Dwi Rahayu
blokTuban.com - Pemerintah Kabupaten (Pemkab)Tuban, memproyeksikan pembenahan di bidang infrastruktur dan investasi. Demikian yang disampaikan Bupati Tuban, Fatkhul Huda dalam kegiatan agenda pengukuhan pengurus dewan pendidikan.
Pembenahan infrastruktur, ditekankan pada perbaikan jalan. Di mana kelancaran mobilitas akan berjalan lancar, apabila diimbangi kelancaran infrastruktur jalan.
"Saat ini keadaan jalan dapat dihitung dengan sistematik, yang rusak sebesar 4 persen dan yang sedang 6 persen. Dalam dua tahun dipastikan selesai pengerjaan," kata Huda.
Selain itu, dibukanya peluang investor yang masuk di Tuban bertujuan untuk mengoptimalkan potensi yang ada. Investasi dipermudah regulasi atau kebijakan investor dan perijinan bagi siapa saja yang mau berusaha.
"Selain itu pemkab juga memfasilitasi pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta menciptakan laporan bursa kerja," tutup Huda.[dwi/ito]