Resep Lontong Cah Gomeh Imlek Lengkap dengan Aneka Sayur 

Oleh: Dwi Rahayu

blokTuban.com - Lontong Cap Go Meh salah satu hidangan peranakan dari percampuran budaya Tionghoa dan Jawa pesisir bagian utara. Maka tidka jarang setiap perayaan imlek masyarakat Tionghoa sekitar Surabaya menghidangkan menu yang satu ini

Lontong Cap go meh dikatakan komplit bila di dalam hidangan tersebut terdapat, lontong, sayur labu siam atau rebung  opor atau kare ayam, sambal goreng hati, telur bumbu petis atau telur lading yang ditambahkan dengan sambal kelapa. Berikut ini resep lontoong cap gomeh selengkapnya.

Bahan-bahan
10 buah lontong

Petis lading dengan 10 telur:
10 butir telor rebus
250 gram daging sapi potong dadu
250 gram udang yang sudah dibersihkan kulitnya
65 ml santan instan
Bumbu:
10 siung bawang merah
4 siung bawang putih
100 gram cabe hijau besar
1 jempol jahe
1 jempol kunyit
1 jempol lengkuas
1 kelingking temu kunci
6 lembar daun jeruk
20 batang sere buang kulit keras nya
20 biji cabe rawit merah (10 si iris tipis 10 di utuh kan)
50 gram petis udang (yg enak dan yg sedang di mix)
1 sdm maizena
1 sdt garam
1/2 sachet kaldu bubuk
3 sdm gula pasir

Kare ayam dengan 10 potong ayam:
1 ekor ayam negri tanpa lemak atau ayam kampung lebih nikmat
2000 ml susu full cream plain UHT
250 gram kentang
50 gram bawang goreng siap pakai (saya membuat sendiri)
Bumbu:
10 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 ruas jempol jahe
1 ruas telunjuk kunyit
1 ruas jempol lengkuas memarkan
2 tangkai sere memarkan
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt jinten bubuk
1/2 sdt merica bubuk
5 buah kemiri yg sdh disangrai atau digoreng
1 lembar daun salam
4 lembar daun jeruk
1 sdt gula pasir
sesuai selera Garam dan kaldu bubuk

Sayur labu siam:
1 Buah labu siam ukuran besar
50 gram udang segar
1 papan petai
65 ml santan instan
Bumbu:
6 siung bawang merah
2 siung bawang putih
3 buah kemiri
2 buah cabe merah besar
6 buah cabe rawit merah
4 lembar daun jeruk
1 jempol lengkuas
1 sdt garam
1/2 sdt gula pasir
1/2 sdt kaldu bubuk

Sambal goreng hati:
1/2 kg kentang
4 buah ati ayam
1/2 bungkus santan instan
Bumbu:
1 buah cabai keriting merah iris tipis menyerong
1 ruas lengkoas
1 lembar daun salam
1 sdt gula pasir
1/2 sdt penyedap rasa
1/4 sdt garam
Minyak goreng
Bahan yang di haluskan
5 siung bawang putih
4 siung bawang merah
2 buah kemiri
8 buah cabai rawit setan
10 buah cabai merah keriting

Bahan pelengkap :
Sambal kelapa (optional)
Bubuk kedelai (optional)

Cara Membuat
1. Siapkan lontongnya.
2. Siapkan semua bahan dan bumbu.
3. Masak semua menu dari petis telur hingga sambal goreng ati.
4. Bila semua sudah matang, ambil piring dan racik lontong sayur sesuai lauk pilihan anda, selamat mencoba.

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS