Panorama Senja di Bumi Wali

Reporter: Mochamad Nur Rofiq

blokTuban.com - Selamat siang blokers. Yuk datangi dan nikmati saat-saat ketika matahari mulai sembunyi di balik jembatan kurung nan kokoh. Biarkan sinarnya menyapa dan mendamaikan hatimu.

Senja mungkin adalah salah satu waktu paling ditunggu orang. Pemandangan matahari tenggelam yang terasa sangat damai menjadi alasannya.

Memang, Desa Binangun punya dua ikon untuk menikmati sunset terbaiknya, seperti di jembatan kurung Majol dan tugu Letda Sucipto.

Tapi siapa sangka, pemandangan manis itu pun ternyata dapat kita temukan di tengah persawahan Tapen, tanpa harus pergi jauh dari sana dan mengeluarkan biaya yang mahal.

Dua tempat ini tak sekadar menjadi ikon Desa, namun ternyata juga memiliki senja terbaik di kota Tuban.

Banyak orang yang mengatakan, bahwa belum pas jika belum berfoto dengan latar belakang jembatan bekas rel kereta api dan Tugu Letda Sucipto ini.

"Tempat yang paling pas untuk berfoto ria sama teman-teman, ya jembatan kurung dan tugu Letda Sucipto," terang Khoirul Falaq (25), pemuda asal Wanglukulon, Senori.

Ia juga menambahkan, setiap senja pengunjung mulai berdatangan ke tempat wisata gratis ini. "Apalagi saat bulan Ramadhan, sangat cocok untuk tempat ngabuburit," kata Falaq pemilik sawah di sekitar tugu.

Tunggu apa lagi, yuk datang dan abadikan keindahan kenangan blokers berburu senja di Bumi Wali. [rof/rom]