Kegiatan KF Disdikpora, Habiskan Dana Rp50 Juta

Reporter: Moch. Sudarsono

blokTuban.com - Pelaksanaan Kegiatan Keaksaraan Fungsional (KF) yang dilaksanakan Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Tuban menghabiskan dana yang tidak sedikit, bahkan mencapai puluhan juta rupiah.

Panitia kegiatan, Wahjoe Soedarto mengatakan, pelaksanaan kegiatan Keakasaraan Fungsional (KF) ini memakan anggaran Rp50 juta. Dana tersebut berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD II) Kabupaten Tuban.

"Dana tersebut untuk kegiatan Keaksaraan Fungsional (KF) selama tiga hari, dari tanggal 1 sampai 3 Maret 2016," jelasnya kepada blokTuban.com

Selanjutnya, Wahjoe sapaan akrabnya menerangkan, terkait penggunaan dana secara detailnya tidak begitu mengetahui, yang jelas kalkulasinya secara utuh Rp50 juta. Apalagi dananya untuk kegiatan selama tiga hari dengan jumlah peserta 80 orang.

"Peserta KF adalah Tutor dari masing-masing kecamatan, tiap kecamatan ada empat tutor dikali 20 Kecamatan, jadi totalnya 80 orang," pungkasnya.

Diketahui, bahwa dalam pembukaan kegiatan Keaksaraan Fungsional ini dibuka langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga, Sutrisno.[nok/col]