Ciri-Ciri Terkena Penyakit Stroke Di Usia Muda
Stroke merupakan salah satu masalah pada kesehatan yang sangat berbahaya karena penyakit stroke dapat membuat penderitanya mengalami kelumpuhan. Stroke sendiri adalah kondisi yang terjadi ketika pasokan darah ke otak terputus akibat penyumbatan atau pecahnya pembuluh darah, sehingga terjadi kematian sel-sel pada sebagian area di otak. Stroke merupakan masalah pada kesehatan yang serius dan membutuhkan penanganan yang cepat dan tepat. Ketika pasokan darah yang membawa oksigen dan nutrisi ke otak terputus, maka sel-sel otak akan mulai mata. Oleh karena itu semakin cepat penderita ditangani, kerusakan yang terjadi pun semakin kecil bahkan bisa dihindari. Maka dari itu kita sangat diwajibkan untuk mengetahui dan memahami tentang penyakit stroke ini.