Ringroad Tuban Kembali Memakan Korban, Untung Tak Sebabkan Nyawa Melayang

Reporter: Muhammad Nurkholis

blokTuban.com - Kecelakaan Lalu-lintas (Laka lantas) kembali terjadi di Jalan KH. Hasyim Asyari (Ringroad), tepatnya di Desa Tegalagung, Kecamatan Semanding Kabupaten Tuban, (26/08/2023) sekitar pukul 17.00 WIB. 

Dikonfirmasi blokTuban Kanit Penegakan Hukum (Gakkum) Satlantas Polres Tuban, Ipda Eko Sulistyono membeberkan jika dalam kejadian ini tidak sampai menimbulkan korban jiwa. 

"Untung dalam kejadian ini korban hanya mengalami luka-luka," ujar Ipda Eko Sulistyono. 

Lebih lanjut Eko menuturkan jika kronologi kejadian bermula saat Truk Tronton Box dengan nomor polisi L-8232-UM dikemudikan Gilang Riski Eko Kirmanto (32) warga Desa Jatimudo, Kecamatan Sulang, Kabupaten, Rembang, berjalan dari arah timur ke barat. Namun saat hendak mendahului truk yang berada depannya, masuk lajur kanan.

Naas saat mengambil lajur kanan ternyata tepat di depannya terdapat sebuah sepeda motor Honda Vario dengan nomor polisi S 2825 GP yang dikemudikan oleh DF Rohman Wijaya (34) warga Desa Bejagung, Kecamatan Semanding, Kabupaten Tuban. 

"Laka ini disebabkan karena sopir truk kurang konsentrasi saat hendak mendahului truk yang ada di depannya," imbuhnya. 

Akibatnya truk tersebut terguling karena hendak menghindari sepeda motor yang ada di depannya tadi, dan Rohman Wijaya pun terpental karena berniat menghindari truk tersebut. 

Akibatnya Gilang Riski Eko Kirmanto dan Rohman Wijaya harus dilarikan ke RSUD Dr. R. KOESMA Tuban untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. 

Dan untuk arus lalu lintas di jalan Ringroad tak begitu mengalami gangguan, dan kendaraan masih padat lancar. 

Dari kejadian ini petugas Satlantas Polres Tuban mengamankan beberapa barang bukti seperti kendaraan bermotor, Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Surat Izin Mengemudi (SIM).[Nur/Dwi]

 

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS