17:00 . BMKG Tuban Himbau Masyarakat di Tujuh Kecamatan Ini Waspada Potensi Hujan   |   16:00 . Ramadhan 2023, Masjid Agung Tuban Siapkan 400 Porsi Takjil Setiap Hari   |   15:00 . Jumat Curhat, Kapolres Tuban Sampaikan Gangguan Kamtibmas Selama Ramadhan dari Perkelahian Pemuda dan Pencurian   |   14:00 . Waspada, Penyakit LSD Serang 389 Ekor Ternak Sapi di Tuban   |   13:00 . Bupati Tuban Tegaskan Tak Ada Ganti Rugi Berkaitan PMK   |   12:00 . Makam Dowo, Peristirahatan Ayah Bupati Tuban ke-7 Dijuluki Makam Angker   |   10:00 . Lirik Sholawat Kullul Qlub Lengkap Arab hingga Terjemah Indonesia   |   09:30 . Literasi TBC Berbasis Komunitas Untuk Menanggapi ELiminasi TBC Tahun 2030 di Jawa Timur   |   09:00 . Naik Rp9.000, Harga Emas Antam 24 Maret 2023 Tembus Rp1.096.000 Per Gram   |   08:00 . Apa Saja Syarat Wajib Puasa di Bulan Ramadhan? Yuk Simak!   |   07:00 . Sulap Kurma Jadi Suguhan Saat Lebaran Simpel, Simak Resepnya Yuk Bunda!   |   18:00 . Nikmati Bubur Muhdor, Makanan Khas Ramadhan Ala Warga Tuban   |   17:00 . Gelar Tarhib Ramadan 1444 H, Momentum TPPI Tuban Beri Kontribusi Nyata untuk Negeri   |   16:00 . 1 Ramadan 1444 H Harga Bahan Pokok di Tuban Stabil   |   15:00 . BMKG Minta Nelayan Tuban Waspada Gelombang Tinggi 2,5 Meter Lima Hari   |  
Sat, 25 March 2023
Jl. Sunan Muria no 28, Kelurahan Latsari, Kecamatan/Kabupaten Tuban, Email: bloktuban@gmail.com

Bawaslu Tuban Bacakan Hasil Sidang Kedua Dugaan Pelanggaran Rekrutmen Anggota PPS Montong

bloktuban.com | Wednesday, 08 February 2023 20:00

Bawaslu Tuban Bacakan Hasil Sidang Kedua Dugaan Pelanggaran Rekrutmen Anggota PPS Montong Bawaslu Tuban membacaan hasil sidang kedua atas laporan pelanggaran rekrutmen PPK di Monotng. (bloktuban/nur)

Reporter: Muhammad Nurkholis

 

blokTuban.com – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Tuban, menggelar sidang kedua dengan agenda pembacaan jawaban terlapor dalam hal ini yaitu Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tuban, Rabu (8/01/2023).

Sebelumnya pada Kamis (2/2/2023) telah dilaksanakan pembacaan laporan dari pelapor, dengan adanya dugaan  pelanggaran administrasi Pemilu yang dilakukan oleh KPU, dalam melakukan seleksi calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS).

Komisioner KPU Tuban Divisi Parmas dan SDM, Zakiyah Munawaroh saat di wawancarai oleh blokTuban.com menjelaskan bahwa pada hari ini agendanya  pembacaan jawaban terlapor berkaitan bahwa KPU telah menjalankan tugasnya sesuai regulasi yang ada.

Baca juga: Terdapat Satu Laporan, Bawaslu Tuban Gelar Sidang Dugaan Pelanggaran Rekrutmen Administrasi Pemilu

“Hari ini agenda pembacaan jawaban terlapor, berkaitan argumentasi kami, bahwa telah sesuai regulasi,” ujar Zakiyah Munawaroh kepada blokTuban.com, Rabu (8/02/2023).

Dalam hal ini KPU memberikan alasan kenapa pelapor atas nama Nashrulloh warga Desa Jetak Kecamatan Montong, dari usulan PPK nomor satu bisa menjadi nomor empat dikarenakan, adanya tanggapan dari masyarakat bahwa yang bersangkutan memiliki kesibukan mengajar di berbagai sekolahan, walaupun pelapor mendapatkan usulan dari PPK hasil putusan tetap pada KPU.

“Pelapor diketahui mengajar di 3 sekolahan sedangkan PPS harus siap selama 24 jam,” tambahnya.

Baca juga: Seleksi Anggota PPS Dinilai Tak Adil, Akun Instagram KPU Tuban Dibanjiri Protes Berujung Nonaktifkan Kolom Komentar?

Sedangkan pelapor Nashrulloh tak menampik tudingan bahwa ia mengajar di 3 sekolahan, kendati demikian ia masih bisa menjadi anggota PPS secara profesional.

“Benar saya mengajar di Yayasan Perguruan Islam Nurul Anwar di SMP dan SMA, akan tetapi tidak setiap hari saya full mengajar, hanya 3 hari yang full itupun jam 13.00 wib sudah pulang, sedangkan di MA Hidayatul Umah cuma mengajar 4 jam,” tambahnya.

Kendati sibuk mengajar di 3 sekolahan menurutnya di jam 13.00 wib ia sudah tidak sibuk lagi dan jika dikalkulasi selama 24 jam, lebih banyak yang longgarnya dibandingkan mengajarnya. Selain itu ia juga mempertanyakan kenapa baru sekarang dipermasalahkan terkait jam mengajar padahal dulu di tahun 2019 dan 2020 ia juga menjadi PPS tak ada masalah.

Dalam  Sidang yang dipimpin oleh Ketua Bawaslu Tuban Sullamul Hadi ini, akan dilanjutkan dengan agenda pembuktian pada Besok Kamis (9/01/2023).[Nur/Dwi]

 

Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS 

Tag : #dugaan pelanggaran, #bawaslu tuban, rekrutmen ppk, tuban



* Ingin Beli / Transaksi, Klik di Bawah Ini

Logo WA Logo Telp Logo Blokbeli

Loading...

PEDOMAN KOMENTAR

Ayo berpartisipasi membangun budaya berkomentar yang baik. Kolom komentar tersedia untuk diskusi, berbagi ide dan pengetahuan. Gunakanlah bahasa yang baik dalam berekspresi. Setialah pada topik. Jangan menyerang atau menebar kebencian terhadap suku, agama, ras, atau golongan tertentu.

Pikirlah baik-baik sebelum mengirim komentar.




blokTuban TV

Redaksi

Suara Pembaca & Citizen Jurnalism

Lowongan Kerja & Iklan Hemat