Jadwal Tayang Bioskop NSC Tuban 27 Januari 2023: Ada 6 Film Pilihan untuk Kamu

Reporter : Ali Imron 

blokTuban.com - Film karya sutradara Indonesia kini terus berkembang. Genre horor tentunya yang dinanti oleh pecinta film. Film horor Indonesia yang meledak yaitu KKN di Desa Penari, setelah itu ada banyak film lainnya yang jugua bergenre horor. 

Pada Jumat (27/1/2023) bioskop NSC Tuban akan memutar 6 film pilihan untuk penonton. Film tersebut yakni Avatar : The Way Of Water, Adagium, Mummies, Bayi Ajaib, Hidayah, dan Mangku Jiwo 2. 

Bagi yang belum nonton, ada sedikit sinosis dari film Mangkujiwo 2 yang diunggah di instagram newstarcineplextuban. Melanjutkan kisah Mangkujiwo yang tayang pada 2020 lalu, Mangkujiwo 2 berkisah pada sosok Brotoseno dan Tjokro Kusumo. 

Keduanya saling berseteru untuk memperebutkan loji pusaka hingga keduanya memendam dendam satu sama lain. Pada film sebelumnya Tjokro Kusumo yang merupakan musuh Brotoseno meninggal secara misterius. 

Misteri kematian Tjokro Kusumo menjadi sorotan dalam Mangkujiwo 2. Selain itu Brotoseno ternyata ingin membangkitkan kuntilanak dengan medium pesugihan. Usahanya ini dilandasi nafsunya untuk bisa membalas dendam. 

Selain itu, Hanuma alias Uma, yang merupakan anak Kanthi yang diselamatkan Brotoseno sesaat setelah kanthi bunuh diri masih akan muncul. Ia akan menyaksikan berbagai kebengisan manusia dengan semua keserakahan dan nafsunya untuk balas dendam. 

Mangkujiwo 2 akan mengungkap alasan Brotoseno membangkitkan kuntilanak, serta apa yang akan terjadi jika pengilon kembar disatukan. Agar tidak penasaran, simak jadwal Bioskop NSC Tuban pada 27 Januari 2023:

 

Studio 1

Avatar : The Way Of Water 

Jam: [10.40]

Adagium 

Jam : [14.10]

Mummies

jam : [16.30]

Bayi Ajaib 

Jam : 18.30]

Adagium 

Jam : [20.10]

 

Studio 2

Hidayah 

Jam : [11.00]

Mangkujiwo 2

Jam : [13.00]

Mangkujiwo 2

jam : [15.15]

Bayi Ajaib 

Jam: [18.00]

Mangkujiwo 2

jam : [19.40]

 

Bagi penonton yang ingin membeli tiket dapat datang langsung ke bioskop atau bisa pesan online melalui nomor 082333116757. Harga tiket masuk (htm) hari Senin-Rabu 25K+9K, Kamis-Jumat 30K+9K, dan Sabtu-minggu/libur nasional 35K+9K. [Ali]

 

Temukan konten blokTuban.com menarik lainnya di GOOGLE NEWS