Reporter : Muhammad Nurkholis
blokTuban.com – Hujan deras yang mengguyur sebagian wilayah Kabupaten Tuban pada Selasa (29/11/2022) mengakibatkan jalan di Dusun Gedangan, Desa Banyuurip, Kecamatan Senori longsor.
Menurut Kapolsek Senori AKP Ali Kanafi ruas jalan tersebut merupakan ruas yang cukup sentral karena menghuhubungkan lalulintas jurusan Banyu Urip dengan Padangan.
“Ruas jalan tersebut menghubungkan Banyu Urip dan Padangan,” Ucap Akp Ali Kanafi kepada blokTuban.com.
Longsor terjadi di bagian selatan jalan. peritiwa ini sendiri diakibatkan gerusan aliran air hujan dengan itensitas tinggi pada hari ini.
Kendati jalan mengalami longsor, saat ini akses jalan masih bisa dilewati oleh pengguna jalan roda dua serta mobil berukuran kecil. Sedangkan untuk kendaraan berat saat ini dilarang melintasi jalan tersebut.
"Saat ini Kapolsek bersama anggota dan warga masyarakat memasang tanda bahaya berupa garis polisi (police line) untuk pengamanan bagi pengguna jalan di sekitar lokasi," tutupnya.[Nur/Dwi]
Temukan konten Berita Tuban menarik lainnya di GOOGLE NEWS
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published