Reporter : Savira Wahda Sofyana
blokTuban.com – Tomat merupakan salah satu sayuran buah yang mengandung banyak manfaat. Selain memiliki banyak khasiat, tomat juga memiliki cita rasa yang segar sehingga banyak masyarakat yang gemar memakan buah bewarna orange satu ini.
Dilansir dari beberapa sumber, buah tomat memiliki kandungan gizi yang tinggi seperti vitamin A, vitamin C, kalsium, fosfor, zat besi dan juga zat penangkal radikal bebas likopen. Kendati buah berbentuk bulat ini sangat mudah ditemui, akan tetapi seringkali mengalami lonjakan harga karena beberapa faktor.
Oleh karena itu, tidak ada salahnya bukan untuk memanfaatkan pekarangan rumah untuk menanam buah tomat agar bisa dikonsumsi setiap hari. Tidak hanya di tanah yang luas saja, ternyata menanam tomat juga bisa dilakukan menggunakan polybag dengan mudah.
Salah satu petani tomat di kecamatan widang, Kasrun mengatakan jika langkah awal untuk menanam tomat yaitu dengan memilih varietas tomat sesuai dengan kondisi lingkungan setempat, setelah itu barulah dilakukan penyemaian.
“Tapi sebelum disemai harus direndam dulu sama air hangat setengah jam, habis itu terus dikeringkan dulu,” katanya kepada blokTuban.com, Rabu (4/5/2022).
Setelah proses penyemaian, lanjutnya jika langkah berikutnya ialah penanaman tomat di polybag saat tanaman menginjak usia sekitar 30 hari. Setelah berhasil ditanam dengan dipindahkan, maka berikutnya melakukan perawatan tomat secara rutin, seperti menyiram, memupuk, ataupun mencabut gulma yang tumbuh disekitar pohon tomat karena dapat mengganggu pertumbuhan tomat.
“Kalau nyiram sebaiknya disemprot kalau di rumah pakai selang dari keran. Nyiramnya harus hati-hati jangan sampai kena daunnya karena bisa kena virus hama. Terus biasanya saya pasang kayu disampingnya buat jadi penyangga,” terangnya.
Lebih lanjut, Kasrun mengatakan jika biasanya buah tomat dapat dipanen setelah tiga bulan masa tanam. Tidak hanya sekali, dikatakannya jika sekali panen tomat bisa dipetik berkali-kali. [Sav/Ali]