Vaksinasi Keliling Kodim 0811 di Klenteng Diikuti 2.640 Orang

Reporter : Ali Imron

blokTuban.com - Dua ribuan orang lebih secara bergantian terpantau keluar masuk TITD Klenteng Kwan Sing Bio di Jalan RE Martadinata Tuban pada Kamis (15/7/2021) pagi.

Mereka antusias mengikuti program serbuan vaksin Kodam Brawijaya, Korem 082/CPYJ dan Kodim 0811/Tuban bekerjasama dengan pihak klenteng. Ada 2.640 dosis vaksin yang ditargetkan habis dalam sehari.

Dandim 0811/Tuban, Letkol Inf. Viliala Romadhon bersama Ketua Penilik Domisioner TITD Klenteng KSB, Alim Sugiantoro langsung meninjau proses vaksinasi yang diikuti oleh masyarakat umum di Tuban. Nampak vaksinasi berjalan tertib dan mentaati protokol kesehatan Covid-19.

"2.640 vaksin kita habiskan hari ini dan masih ads cadangan 3.600 dosis vaksin yang akan kita bagikan di lain waktu. Kerjasama dengan pihak klenteng karena memiliki tempat yang luas dan ideal untuk menghadirkan 2.600 peserta," kata Viliala Romadhon ketika dikonfirmasi blokTuban.com.

Vaksinasi keliling atau on the road, lanjut Romadhon untuk memberi edukasi kepada masyarakat luas setelah digelar vaksinasi massal di markas Kodim 0811 beberapa waktu lalu. Bukan untuk kalangan tertentu saja, melainkan umum seperti masyarakat dari Kecamatan Semanding juga ikut vaksin di klenteng.

Sasaran berikutnya adalah pondok pesantren dengan prioritas utama para kiai, pengajar baru santri. Sesuai petunjuk dari tim kesehatan bahwa vaksin sinovac yang digunakan secara luas ini, sudah bisa dipakai untuk peserta yang usianya lebih dari 12 tahun.

Tempat wisata yang saat ini sedang tutup juga direncanakan menjadi lokasi vaksinasi keliling selanjutnya. Harapannya ketika pandemi mereda, para pedagang dan pengelola wisata imunnya aman.

"Ponpes, tempat wisata dan masyarakat umum jadi prioritas vaksinasi kami," imbuhnya.

Di kesempatan yang sama, Alim Sugiantoro berterimakasi karena dipercaya untuk memfasilitasi vaksinasi keliling TNI. Dukungan tersebut diberikan klenteng untuk Tuban supaya percepatan vaksinasi berjalan sesuai target.

"Kami terus mendukung program Pemerintah untuk menurunkan laju corona ini melalui vaksinasi," sambung Alim.

Diketahui, servuan vaksin di Klenteng telah dibuka sejak pukul 06.00 Wib. Sebelum masuk setiap peserta wajib memakai masker, mengukur suhu tubuh, mencuci tangan dengan hand sanitizer, hingga jaga jarak untuk menunggu antrean. [ali/ono]