Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Dalam rangka kegiatan kemanusiaan, untuk meringankan beban masyarakat yang terdampak Covid-19 dan di masa PPKM Darurat, Batuud Koramil 15 Jenu, Pelda M Zainul, mewakili Danramil, Kapten ARH Sudiono, bersama Babinsa, Babinkamtibmas Polsek Jenu, dan perangkat desa mendistribusikan bantuan sosial beras dan masker kepada warga di Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban.
Pelda M Zainul menyerahkan secara simbolis bantuan sosial kepada Kepala Desa Jenu didampingi oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas dan BPD setempat.
Kegiatan tersebut dalam rangka PPKM Darurat untuk membantu meringankan beban warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19.
"Bantuan sosial ini semoga dapat membantu warga dan meringankan beban masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19 khususnya dimasa PPKM darurat seperti saat ini," kata Zainul, Minggu (11/7/2021)
Pendistribusian Bansos berupa beras dan masker tersebut, kemudian disalurkan langsung oleh Babinsa, Bhabinkamtibmas dan BPD ke rumah-rumah warga agar tidak terjadi kerumunan.
Bantuan Sembako serupa juga diterima warga Desa Klumpit, Kecamatan Soko. Bantuan diserahkan Babinsa Klumpit Koramil 0811/07 Soko Serka Sutikno bersama Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa setempat.
“Keluarga yang menerima bantuan mendapat beras sebanyak 10 kilogram, harapan kami semoga bantuan tersebut dapat meringankan beban warga yang membutuhkan ditengah pandemi seperti saat ini,” sambung Babinsa Serka Sutikno.
Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dalam kesempatannya juga memberikan arahan dan himbauan kepada warga untuk tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes).
"Mulai dengan menjaga jarak dan memakai masker serta cuci tangan, himbauan itu disampaikan guna mencegah terjadinya penyebaran Virus Covid-19," tandasnya. [ali/col]
0 Comments
LEAVE A REPLY
Your email address will not be published