Reporter: Mochamad Nur Rofiq
blokTuban.com - Pengurus Karang Taruna (Kartar) Kabupaten Tuban menggelar pelatihan kepemimpinan bagi kader dari tingkat kecamatan dan desa, di Guest House Hotel Tuban, Senin (28/12/2020).
Luluk Kamim Muzizat, Ketua Karang Taruna Kabupaten Tuban menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan dengan protokol kesehatan Covid-19. Tema besar yang diusung "Penguatan SDM Organisasi Dalam Rangka untuk Meningkatkan Potensi, Pencegahan dan Penanganan Permasalahan Sosial".
"Karena masih tingginya pandemi Covid-19, maka peserta kita batasi 30 peserta, yang terdiri dari Kartar perwakilan 20 kecamatan dan 10 Kartar desa pilihan yang dilaksanakan 2 hari, yakni Senin hingga Selasa, 28-29 Desember 2020," tutur Khamim kepada blokTuban.com.
Pria yang juga anggota DPRD Tuban itu mengungkapkan, tujuan dari kegiatan ini untuk mempersiapkan SDM karang taruna sebagai penerus estafet regenerasi kepemimpinan yang akan datang. Karena diakuinya pemuda khususnya karang taruna wadah kaderisasi dan berorganisasi.
"Kita ingin output pelatihan ini mendorong SDM karang taruna bisa memberikan manfaaat bagi organisasi dan masyarakat lebih luas. Baik dibidang sosial kepemudaan maupun peran di era generasi millenial," tandasnya.
Pihaknya juga berpesan, agar karang taruna baik tingkat desa maupun kecamatan bisa melihat potensi masing-masing, sebab sisi pemberdayaan bagi keberlangsungan organisasi perlu menjadi perhatian serius.
"Eksistensi karang taruna sebagai pilar sosial mempunyai peran strategis sebagai mitra kerja pemerintah dalam pemberdayaan masyarakat dan perencanaan pembangunan daerah," pungkasnya.
Untuk diketahui, kegiatan pelatihan kepemimpinan ini menghadirkan narasumber HM. Miyadi selaku ketua DPRD Tuban, Mirza Ali Mansur, ketua KONI Tuban dan Plt. Kepala Dinsos P3A Tuban, Joko Sarwono. [rof/col]