Jumlah PDP di Tuban Per 3 Mei 2020 Tambah 2 Orang


Reporter: Khoirul Huda

blokTuban.com - Jumlah Pasien Dalam Pengawasan (PDP) baru di Kabupaten Tuban bertambah 2 orang. Berdasarkan Update Persebaran Covid-19 per 3 Mei 2020, PDP baru tersebut berasal dari Kecamatan Grabagan dan Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Tuban, Bambang Priyo Utomo saat dikonfirmasi blokTuban.com mengatakan, hari ini ada penambahan 2 PDP baru. Dua PDP baru tersebut terdiri dari 1 PDP laki-laki (47) dan 1 PDP perempuan (30).

"Hari ini tambah dua PDP baru, satu PDP laki-laki dari Kecamatan Grabagan dan satu PDP perempuan dari Kecamatan Plumpang," terang Kadinkes Tuban.

Bambang menambahkan, untuk sementara ini keduanya telah menjalani perawatan isolasi di RSUD dr. Koesma Tuban. Keduanya ditetapkan sebagai PDP lantaran mempunyai gejala sakit yang mirip dengan Covid-19.

Disamping itu, Bambang mengungkapkan PDP baru asal Kecamatan Grabagan tersebut tinggal di Surabaya dan baru pulang pada (54/2020) lalu. Sedangkan, PDP baru dari Kecamatan Plumpang tersebut Bambang belum menjelaskan detail pernah kontak atau tidak.

"Keduanya kini telah menjalani perawatan di RSUD dr. Koesma Tuban. Menurut keterangan, PDP baru asal Kecamatan Plumpang ini tidak pernah keluar kota," tandas pria yang juga sebagai Wakil Sekretaris Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tuban.

Diketahui, berdasarkan Udate persebaran Covid-19 di Kabupaten Tuban per 3 Mei 2020. Jumlah ODP kini berjumlah 573 orang dengan jumlah yang telah selesai dipantau berjumlah 427 orang.

Kemudian jumlah PDP ada sebanyak 29 orang, 8 diantarannya dinyatakan negtif dan sembuh, 15 orang dalam perawatan dan 6 PDP meninggal dunia. Sedangkan jumlah Positif Covid-19 da sebanyak 4 orang, 3 orang dalam perawatan di rumah sakit dan 1orang meninggal dunia.[hud/ito]