Mulai Bulan Ini, Dana BPNT Naik Rp200 Ribu

Reporter: Nidya Marfis H.

blokTuban.com - Mulai bulan Maret ini sampai Agustus 2020, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) naik menjadi Rp200 ribu. 

Kasi Linjamsos, Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (Dinsos PPPA) Kabupaten Tuban, Santoso mengatakan, berdasarkan pemberitahuan dari Kementerian Sosial pada bulan ini sampai enam bulan kedepan akan menaikan bantuan sosial (bansos) BPNT dari Rp150 ribu menjadi Rp200 ribu.

"Pengumumannya seperti itu, akan naik sampai enam bulan ke depan," ungkap Santoso, Minggu (1/3/2020).

Lebih lanjut, bantuan tersebut nantinya bisa ditukar dengan empat jenis bahan pangan dainatranya, sumber karbohidrat seperti; jagung, beras dan sagu. Sumber protein hewani seperti, telur, daging sapi, daging ayam dan ikan segar. 

"Sumber protein nabati diantaranya, kacang - kacangan, tempe dan tahun. Sumber vitamin dan mineral diantaranya, sayur dan buah," ujarnya.

Ia menambahkan, untuk Kabupaten Tuban belum menetukan jenis bahan pangan apa yang akan dibagikan.

"Hari ini baru kita rapatkan, yang jelas kebutuhan pokok sesuai ketersediaan pangan yang ada di Tuban," tandasnya. [nid/col]