Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Bertempat di Pendopo Kecamatan Jenu, Kabupaten Tuban sebanyak 16 Ketua TP. PKK tingkat desa se-Kecamatan Jenu Periode 2019 - 2025 resmi dilantik dan dikukuhan, Kamis (28/8/2019).
Turut hadir pada acara ini Camat Jenu, M.Maftuchin Riza, Ketua TP PKK Jenu, Novia Dwi A. A. M. Riza, Kerohaniawan Burhanudin, Babinsa Remen, Pelda Sujoko Purwanto, Kasium Polsek Jenu Aiptu Siswo, Kader PKK dan Pengurus PKK kecamatan Jenu serta Ibu Ketua TP PKK se-Kecamatan Jenu.
Gerakan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) sebagai gerakan pembangunan masyarakat bertujuan memberdayakan keluarga untuk meningkatkan kesejahteraan menuju terwujudnya keluarga yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. berakhlak mulia dan berbudi luhur, sehat sejahtera lahir dan batin.
Sasaran gerakan PKK adalah keluarga, baik di pedesaan maupun perkotaan yang perlu ditingkatkan dan dikembangkan kemampuan dan kepribadiannya. Baik dalam bidang mental spiritual menjadi sikap dan perilaku sebagai insan hamba Tuhan anggota masyarakat dan warga yang dinamis serta bermanfaat, berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang dasar 1945.
Fisik material meliputi pangan, sandang, papan, kesehatan, kesempatan kerja yang layak serta lingkungan yang sehat dan lestari melalui peningkatan pendidikan, pengetahuan, dan keterampilan.
Ketua TP. PKK Kecamatan Jenu Novia Dwi A. A. M. Riza berharap kepada para kepala desa yang baru dilantik dan yang telah terpilih, agar dapat melaksanakan tugas yang merupakan aspirasi masyarakat dengan baik. Sekaligus bekerja sama dengan semua perangkat pemerintah desa yang ada dan juga dengan seluruh masyarakat.
"Pengurus PKK yang baru dilantik harus dapat melaksanakan tugas dengan baik senantiasa bekerja sama dengan semua masyaraka, karena PKK merupakan tulang punggung pemerintah daerah dalam membangun kemandirian keluarga sejahtera yang mandiri dan sehat. Bagi pengerak PKK harus bekerja dengan semangat dan langsung turun ke bawah," kata Novia Dwi A. A. M. Riza
Sumpah dan janji yang diucapkan saat ini merupakan sebuah amanah yang harus dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, dan keiklasan untuk menata dan memajukan desa. Sekaligus senantiasa membangun kemitraan bersama semua pihak.
PKK sangat berperan penting dalam pemberdayaan ekonomi keluarga. PKK adalah gerakan yang muncul, dan tumbuh dari bawah dengan wanita khususnya para ibu sebagai penggeraknya.
Pada kesempatan yang sama Camat Jenu M. Maftuchin Riza juga menyampaikan hari ini adalah tonggak awal semua yang dilantik untuk mengabdi di desa masing-masing. Tugasnya membantu mensukseskan program-program kecamatan, kabupaten, propinsi, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Pemberdayaan masyarakat akan terwujud apabila ada upaya untuk memberdayakan keluarga, yang dapat diupayakan dengan fasilitasi non-instruktif guna meningkatkan pengetahuan dan kemampuan," terang Camat Riza.
Mantan Camat Bangilan ini menambahkan, pemberdayaan keluarga ini penting karena akan menghasilkan kemandirian keluarga. Hal-hal tersebut di atas menjadi tugas mulia TP-PKK Kabupaten untuk terus memotivasi, membimbing, dan membina TP-PKK Kecamatan, Desa, beserta para kadernya sehingga lebih berdayaguna dalam melaksanakan tugas dan fungsinya. [ali/col]