Reporter : Ali Imron
blokTuban.com - Manajemen Persatu Tuban nampaknya serius ingin mengakhiri mimpi buruk di Liga 2 putaran ke-2 tahun 2019. Striker Lamarana Diallo resmi diboyong, dan telah teken kontrak bersama manajemen yang diwakili Manager Persatu Fahmi Fikroni.
Pemain yang memiliki nama lengkap Mamaduo Lamarana Diallo ini, terakhir membela klub PSMS Medan. Pemain naturalisasi ini merupakan pesepakbola berposiso Striker, yang pernah main di beberapa klub Liga 1 seperti PSM Makassar, Persela Lamongan dan lainnya.
Dilansir dari perselafootball.com, pemain asal Mali juga tercatat pernah memperkuat Persela. Spesialis Mamaduo saat bertanding memiliki tenaga yang kuat. Dia selalu membuat kacau dilini bertahan lawan, dan juga punya tendangan keras dengan akurasi yang baik. Terbukti pemain ini koleksi lima gol saat di PSM dulu (separuh kompetisi).
"Lamarana Diallo ini menjadi pemain ke-10 yang kami kontrak di sisa Liga 2 tahun ini," Kata Manager Persatu Fahmi Fikroni, Selasa (27/8/2019).
Mengutip dari akun medsos Info Liga 2, transfer update resmi pemain yang memperkuat Persatu pertama ada nama Fajar Ramadhan asal Madura United.
Nama Pujiantoro dan Jejen juga telah resmi bergabung. Pesepakbola lainnya ada Eka Hera asal Sriwijaya FC, Rico Sanjaya berposisi centre back, Obet Rivaldo second striker, Wahyu Saputro bek kiri, Mohammad Rais winger, dan Krisna Diandra gelandang bertahan. Mereka telah masuk dalam daftar skuad Persatu.
Mendatangkan sembilan pemain anyar, tentu manajemen harus cuci gudang pemain. Tercatat Persatu Tuban resmi melepas Febly Gushendra (bek), A'isy Budi Pradana (depan), Sendy Pratama (gelandang), Apri Setya (depan), Eki Nurhakim (depan).
Lima pemain lain yang dilepas yaitu Teguh Maulana Ihsan, Sigit Meiko Susanto, Muhammad Radikal Idealis, Wahyu Teguh, dan Sulistiyono. [ali/ito]
Pertajam Lini Depan, Persatu Boyong Striker Naturalisasi Lamarana Diallo
5 Comments
1.230x view