Reporter: Nidya Marfis H.
blokTuban.com - Fenomena para penjual takjil dadakan selalu hadir saat memasuki bulan Ramadan, mayoritas didominasi ibu - ibu rumah tangga.
Seperti yang terlihat, pedagang takjil yang berlokasi di Jalan Sunan Kalijaga mayoritas pedagangnya ibu - ibu rumah tangga. Mulai pada pukul 14.00 WIB para ibu - ibu rumah tangga tersebut mulai membuka lapaknya. Menu takjil yang dijualnya beraneka ragam mulai dari sayur, es dan aneka ragam gorengan.
Salah satunya Naning (23) asal Kelurahan Baturetno mengaku, setiap Ramadan ia bersama saudaranya selalu berjualan sayur dan aneka gorengan. Dalam sehari ia mampu mengumpulkan 250 - 300 ribu hanya dari berjual takjil.
"Enggak tentu, kalau ramai banget bisa sampai 300 ribu sehari," ungkap Naning.
Keuntungan yang hampir serupa juga dirasakan Iwan (35) yang sudah tahun k etiga ini setiap Ramadan berjualan es. Dia mengatakan hanya berjulan es saat bulan ramadhan saja, di hari - hari biasa ia hanya ibu rumah tangga. Dirinya mengakui dalam sehari bisa mendapatkan 300 - 400 ribu.
"Alhamdulillah omsetnya lumayan,"ungkap Iwan.
Lebih lanjut, berdagang saat bulan ramadhan hanyalah mengisi waktu luwang dan juga memanfaatkan peluang yang ada, sekaligus hasilnya bisa menambah pemasukan rumah tangga untuk bekal lebaran.
"Lumayan hasilnya bisa buat bekal lebaran,"ungkpnya. [nid/ito]
Jual Takjil Dadakan, Bisnis Mengiurkan Ibu Rumah Tangga
5 Comments
1.230x view